BANYUWANGI - Pada tanggal 6-7 Agustus 2024, Aula Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi berlangsung kegiatan kurasi untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang berorientasi pada produk bagi mustahik binaan BAZNAS Kabupaten Banyuwangi. Berlokasi di Jalan Adi Sucipto No.112, Sobo, Kec. Banyuwangi, kegiatan ini dimulai sejak pagi hari pukul 07.30 WIB.
Acara diawali dengan sambutan hangat oleh Bapak DR H. Lukman Hakim, Ketua BAZNAS
Banyuwangi, yang memberikan inspirasi kepada para peserta. Selanjutnya, Drs. H.
Jali, Kasubag Kementerian Agama, secara resmi membuka acara dengan menekankan
pentingnya pengembangan UMKM di daerah ini.
Kegiatan ini juga dimeriahkan oleh sesi motivasi dan sharing tentang strategi mengangkat
UMKM ke level yang lebih tinggi oleh Bapak M. Pandu, serta materi mendalam
terkait proses kurasi yang disampaikan oleh Ibu Ratna Puspitasari, SIP.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan UMKM di Banyuwangi dapat meningkat kualitas dan
daya saingnya, sekaligus memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal. (AW/Media Blambangan)
![]() |
Ratna Puspitasari bersama para peserta kurasi di Banyuwangi |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jaga kesopanan dalam komentar