Selamat Datang di Warta Blambangan

Pages

Home » » Kepala Kantor Kemenag Kab Banyuwangi Ucapkan Selamat atas Pelantikan PC ISNU

Kepala Kantor Kemenag Kab Banyuwangi Ucapkan Selamat atas Pelantikan PC ISNU

Banyuwangi (Warta Blambangan) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi Dr. Chaironi Hidayat mengucapkan selamat atas Pelantikan Pengurus Cabang ISNU (Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama) masa khitmah 2024-2028 di Pendopo Sabha Swagata Banyuwangi, Sabtu (24/08/2024) yang dihadiri Sekretaris PW-ISNU Provinsi Jawa Timur. 


Bupati Banyuwangi Ipuk Fiedtisndani menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus.

"PC-ISNU Kabupaten Banyuwangi bisa menjadi mitra strategis Pemerintah Kabupaten Banyuwangi" kata Ipuk.

Istri Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas berharap PC-ISNU Kabupaten Banyuwangi dapat memunculkan talenta muda dibidang intelektual di Kabupaten Banyuwangi.

Menghadapi Pilkada Bupati Banyuwangi, Ipuk berharap ISNU Kabupaten Banyuwangi  menjadi kekuatan yang hebat yang dapat memberikan pencerahan kepada masyarakat menjadi pemilihan secara damai.


Chaironi menyampaikan ucapan selamat dan berharap PC-ISNU sebagai lembaga intelektual dapat menyumbangkan tenaga dan pikiran untuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur yang diridhoi Allah SWT.

"Saya berharap ISNU bisa mengambil peran penting dalam pemberdayaan sarjana NU dan memberi warna positif terhadap literasi di kalangan nahdliyyin" kata Roni.

Doktor lulusan UIN KHAS Jember ini juga berharap pengurus PC-ISNU dari Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi dapat mewarnai dan memberikan manfaat, terutama untuk Kementerian Agama.

Salah satu pengurus PC-ISNU Kabupaten Banyuwangi adalah Ketua Yayasan Lentera Sastra Banyuwangi yang juga ASN Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi pada Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Syafaat.


Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jaga kesopanan dalam komentar

 
Support : Copyright © 2020. Warta Blambangan - Semua Hak Dilindungi
Modifiksi Template Warta Blambangan
Proudly powered by Syafaat Masuk Blog