Banyuwangi (Warta Blambangan) -Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi Moh. Amak Burhanudin membuka acara Rapat Koordinasi dan Sosialiasi program Kementerian Agama di aula bawah, Kamis (27/04/2023).
Hadir dalam kesempatan itu pejabat Kemenag, Ketua dan pengurus DWP, pengawas madrasah, PPAI, Kepala madrasah Negeri beserta Kepala TU, Kepala KUA Kecamatan , serta guru pada MIN 1 Banyuwangi.
Kepala Kemenag Amak Burhanudin dalam arahannya menyampaikan terimakasih kepada jajarannya, yang telah kembali melaksanakan aktifitas kedinasan usai libur hari raya idul fitri tepat waktu sesuai aturan yang berlaku. Walaupun kata Amak Presiden telah mengeluarkan kebijakan terbaru terkait cuti tahunan bagi ASN.
“Terimakasih sudah masuk tepat waktu, dinamika dan perubahan terjadi sewaktu-waktu, ASN tidak perlu kaget”, ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Amak juga menyampaikan, awal masuk usai libur dan cuti bersama hari raya tahun ini, dimana pelaksanaan monitoring ASN di wilayahnya dilakukan secara virtual. Menurutnya, kegiatan monitoring secara virtual tersebut memanfaatkan kecanggihan teknologi.
“di era digital saat ini, kita bisa memanfaatkan kecanggihan teknologi”, ujarnya.
Di hadapan peserta Rakor, dirinya juga menyampaikan tentang program prioritas Kementerian Agama, diantaranya, Moderasi Beragama, Komitmen Kebangsaan, Pancasila, Undang Undang Dasar 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI. Amak juga mengingatkan, bahwa tahun 2023-2024 adalah tahun politik, harus berhati hati.
“Ayo bangun marwah Kemenag, lembaga tidak boleh dijadikan alat politik”, tegasnya. (yas)
,
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jaga kesopanan dalam komentar