Selamat Datang di Warta Blambangan

Pages

Home » » Ngopi Bersama Sekrerarus Pokja Moderasi Beragama.

Ngopi Bersama Sekrerarus Pokja Moderasi Beragama.

Banyuwangi (Warta Blambangan) Sore setelah Sholat Ashar berjamaah, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi Dr. Moh Amak Burhanudin diskusi santai bersama Sekretaris Pokja Moderasi Beragama Kementerian Agama Imam Safei di Payung Moderasi Beragama Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi, dengan didampingi Kasubag Tata Usaha dan Ketua Komunitas Lentera Sastra H. Syafaat Kamis, (12/01/23), Ngopi (ngobrol penuh inspirasi) untuk menumbuhkan inspirasi. 



Sekretaris Pokja juga menyaksikan kolam Moderasi, yang berisi berbagai macam warna ikan coi sebagai simbul bahwa meskipun dengan berbagai warna, ikan-ikan tersebut rukun dan tidak saling bertikai.

"Payung dan Kolam Moderasi mungkin satu-satunya yang ada di Kantor Kementerian Agama" ungkapnya.

Payung Moderasi tersebut multifungsi, jika siang dipergunakan masyarakat yang mengantar yang ingin santai mengantar atau mengantri layanan, kadang juga  dibuat rapat, dan lain sebagainya.

"inspirasi lebih mudah muncul kartika kita disini" ungkap Amak. 



Berbagai Inovasi yang dilakukan Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi, mendapatkan respon menarik, dengan diskusi yang dilakukan secara santai diluar ruangan akan menumbuhkan inspirasi, terlebih dengan acara yang tidak serius, namun dapat menghasilkan ide-ide menarik.

"yang penting kita berbuat baik, meskipun belum tentu kita yang menikmati" ungkapnya. 


Imam Safei tertarik dengan jorgan REBOUNDS yang dapat diartikan dengan Responsif, Efektif, Bersih, Optimis, Universal, Normatif, Digitalisasi, dan Sinergi.

"saya ingin REBOUNDS ini di kupas hingga menjadi sebuah buku yang menarik" ungkapnya. 


Imam Safei sangat terinspirasi dengan kopi Banyuwangi dengan citarasa yang khas, terlebih dengan berbagai Inovasi rasa kopi. 


Amak menyerahkan buku Antologi Puisi Jejak Sajak karya ASN Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi, yang setiap penyampaian materi menggunakan kalimat sastra.

"Semoga lounching 77 penulis Lentera Sastra menginpirasi Insan Kementerian Agama lainnya" ungkapnya. 


Ngopi Sore (Ngobrol Penuh Inspirasi Seputar Orientasi Rencana kerja), Imam  Safei memberikan apresiasi terhadap Komunitas Lentera Sastra, yang menghimpun para pegiat Literasi pada Kantor Kementerian Agama, 

"Satu-satunya Komunitas Literasi Kementerian Agama yang berhasil menginspirasi dan memotivasi hingga terbit 130 judul buku dalam waktu satu tahun" ungkapnya..

Bahkan Amak menyampaikan ada yang menulis hingga tujuh judul buku dalam jangka satu tahun. 


Imam Safei memberikan banyak motivasi kepada para oenukus di Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi, terlebih ketika disampaikan Buku Kumpulan Artikel Spirit Pancasila Terbitan DPRD Kabupaten Banyuwangi, dari 33 penulis terbaik lomba menulis artikel yang dilakukan ketika terjadi Covid-19.

"Alhamdulillah tulisan saya dan beberapa rekan dari komunitas Lentera Sastra ada di dalamnya" ungkap Syafaat.  (syaf)

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jaga kesopanan dalam komentar

 
Support : Copyright © 2020. Warta Blambangan - Semua Hak Dilindungi
Modifiksi Template Warta Blambangan
Proudly powered by Syafaat Masuk Blog