Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi Dr. H. Moh. Amak Burhanudin mendapatkan buku istmewa karya Kepala KUA Kecamatan Sempu H. Abdul Azis dengan judul Khotbah Nikah Singkat Memikat di aula atas Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi Kamis (24/11/2022).
Amak yang juga memberikan pengantar dalam buku tersebut berharap semakin banyak buku yang ditulis oleh para Penghulu, terutama terkait tugas kepenghuluan.
"Penghulu menyampaikan khutbah nikah sudah biasa, namun menjadi luar biasa jika khutbah tersebut dituangkan dalam bentuk buku" ungkapnya.
Lebih lanjut Amak menyampaikan bahwa dengan menulis teks khutbah, karya akan semakin banyak dibaca orang, baik sekarang maupun yang akan datang.
Dengan didampingi pengurus APRI cabang Banyuwangi, Azis menyampaikan bahwa buku seri pertama tersebut dilengkapi dengan khutbah yang pernah dibacakan oleh Nabi Muhammad SAW.
"saya berharap rekan-rekan Penghulu tidak kesulitan mencari referensi khutbah nikah" ungkapnya.
Sekretaris APRI Kabupaten Banyuwangi H. Yusron Suhaimi menyampaikan bahwa dengan adanya buku yang ditulis Abdul Azis, dijadikan referensi para penghulu sehingga dalam menyampaikan khutbah nikah semakin banyak tema sesuai kondisi.
Disampaikan oleh Azis bahwa dirinya lebih bersemangat menulis dan dibukukan ketika di Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi ada komunitas Lentera Sastra, yang beranggotakan para pegiat literasi. (syaf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jaga kesopanan dalam komentar