BORGOL AKU
Oleh : Faiz Abadi
Tuhan borgollah aku
Setelah lelah ku lepaskan anak panah
Seharian telah ku bawa dari langit
Ku kabarkan pada mereka
Ayat ayatmu tidak pernah mati
Tuhan borgol diriku
Mereka kini dalam buaian mimpi
Lelah bertingkah
Cicak, kadal, buaya, monyet srigala
Juga manusia benar
Dan benar benar manusia
Terlelap mati sementara
Menunggu fajar menyingsing tiba
Tuhan borgol aku
Benamkan aku
Pada ampunanmu
Pada rahmatmu
Nyayianku bukan lagi doa
Sudah bias Surga dan Neraka
Seharian sudah ku kabarkan pada mereka
Rindu menderu
Dendam membara
Pada kesunyian
Pada kemurnian rasa
Kini aku kembali tanpa tasbih
Ambil segenap kuasaku
Borgollah aku
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jaga kesopanan dalam komentar