Selamat Datang di Warta Blambangan

Pages

Home » » Madrasah se-Kabupaten Banyuwangi Menggelar Sholat Istisqo

Madrasah se-Kabupaten Banyuwangi Menggelar Sholat Istisqo


Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi menginstruksikan kepada Kepala  Madrasah se-Kabupaten Banyuwangi untuk menggelar Sholat Istiasqo dihalaman Madrasah atau lapangan hari ini Rabu (25/10) di halaman Madrasah masing masing. Sholat yang dilaksanakan sebelum Khutbah ini merupakan tuntunan syari untuk memohon turunnya hujan dari kemarau panjang, terlebih adanya kebakaran hutan di beberapa tempat di Kabupaten Banyuwangi. 
Kepala Seksi Pendidikan Madrasah kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi Zaenal Abidin menyampaikan bahwa langkah ini sebagai salah satu tuntunan sesuai dengan syariat Islam. “semoga Allah mengabulkan doa kita bersama, segera diturunkan hujan, sehingga kekeringan dan kebakaran hutan segera berakhir” ungkapnya.

Kepala madrasah menyambut baik Instruksi dari kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi ini, seperti yang dilakukan di halaman MAN 1 Banyuwangi dimana pelaksanaan Sholat Istisqo yang dilaksanakan dihalaman madrasah tersebut diikuti oleh semua sisw, guru dan karyawan. Adapun yang bertindak selaku Khotin adalah KH. Musollin, pengurus PC NU Kabupaten Banyuwangi yang juga sebagai staf pengajar pada Madrasah tersebut. “Insyaallah dengan sholat yang kita lakukan bersama aqkan lebih mustajab, dan semoga hujan segera turun” ungkap Saeroji, Kepala MAN 1 Banyuwangi.
Di MTsN 5 Banyuwangi yang terletak di Kecamatan Cluring, Sholat Istisqo dirangkai dengan peringatan mauled nabi Muhammad SAW, sebagaiKhotim dan Imam dalam Sholat yang digelar di halaman belakang madrasah tersebut adalah KH Raukhin Huda, pembimbing KBIH Al Mabrur Al Mujkaromah Gembolo Jajag Kecamatan Gambiran. Kepala MTsN 5 Banyuwangi Khodlori menyampaikan bahwa dengan pelaksanaan Sholat Istisqo ini juga sebagai salah satu bentuk praktek materi pelajaran.
Sementara itu di MTsN 2 Banyuwangi yang terletak di Kecamatan Bangorejo, Sholat Istisqo yang dilaksanakan dihalaman Kampus tersebut dilaksanakan dengan melibatkan sejumlah madrasah Ibtidaiyah yang ada disekitar Madrasah. Kepala Madrasah Al Falah Siti Farokhah menyampaikan bahwa seluruh siswanya siang itu dikerahkan ke MTsN 2 Banyuwangi untuk ikut Sholat Istisqo’, dengan sholat yang dilaksanakan versama sama tersebut juga sebagai salah satu pembelajaran bagi siswanya tentang praktik sholat yang dilakukan pada musim kemarau tersebut.(syaf)

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jaga kesopanan dalam komentar

 
Support : Copyright © 2020. Warta Blambangan - Semua Hak Dilindungi
Modifiksi Template Warta Blambangan
Proudly powered by Syafaat Masuk Blog