Selamat Datang di Warta Blambangan

Pages

Home » » Seorang jamaah haji Kabupaten Banyuwangi Kloter 48 Sub meninggal sesaat setelah Landing

Seorang jamaah haji Kabupaten Banyuwangi Kloter 48 Sub meninggal sesaat setelah Landing



H. Nandir, jamaah haji asal Dusun Sidorejo Wetan RT 02 RW 04 Desa Yosomulyo Kecamatan gambiran yang tergabung dalam Kloter 48 SUB meninggal dunia sesaat setelah landing di bandara juanda Surabaya Senin (02/9). Jenazah langsung dibawa ketempat kediaman terahir dengan menggunakan ambulan yang sudah disiapkan Panitia Penjemputan Ibadah haji Daerah Kabupaten Banyuwangi.
Suasana kebersamaan dan kekeluargaan  tercipta oleh para petugas yg menyambut kepulangan tamu Agung Gusti Allah semakin mewarnai kesempurnaan sejati hidup dlm kedamaian, sebagaimana disampaikan Aris papudi, salah satu petugas Bus yang mendampingi jamaah Haji kembali ke Kota Banyuwangi, menyampaikan bahwa Kebahagiaan tak terukur saat menyambut Kepulangan Jemaah Haji. “Aura positif dlm nuansa Spiritualitas telah membias dan mendominasi ungkapan syukur atas Keagungan Kasih  Allah untuk memurnikan hati dan pikiran hambaNya yg telah peroleh Barokah sbg tamu agungNya” ungkapnya.
Sementara itu pengurus Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Banyuwangi H. Teguh Sumarno yang ikut menjempuit jamaah hadi di Asrama Haji Sukolilo menyampaikan bahwa semua petugas akan secara maksimal melayani jamaah hingga di Kabupaten Banyuwangi. Tehuh (panggilan akrabnya) menyampaikan bahwa Jamaah haji yang tergabung dalam Kloter 48, 49 dan 50 akan melalui dua jalur, yakni Jalur Utara melalui Kabupaten Situbondo serta Jalur Selatan melalui Kota Jember. Lebih lanjut Teguh menyampaikan bahwa Kloter 48 landing hari Senin, 2 September 2019, sedangkan Kloter 49 dan 50 akan landing besok pagi pada jam yang sama.

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jaga kesopanan dalam komentar

 
Support : Copyright © 2020. Warta Blambangan - Semua Hak Dilindungi
Modifiksi Template Warta Blambangan
Proudly powered by Syafaat Masuk Blog