Selamat Datang di Warta Blambangan

Pages

Home » » Apel Pelantikan OSIM MTsN 5 Banyuwangi

Apel Pelantikan OSIM MTsN 5 Banyuwangi


              Apel pagi yang dilaksanakan senin (16/9) di kampus MTsN 5 Banyuwangi telah diadakan apel pagi dan pelantikan Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) baru Periode 2019/2020. Dalam apel pelantikan tersebut Kepala Madrasah Tsanawiyah n egeri 5 Banyuwangi di Kecamatan Cluring Khodlori  menyerahkan bendera OSIM dari pengurus lama kepengurus baru dengan harapan Pengurus OSIM baru bisaa meneruskan semua kegiatan dari osim lama dan bisa menjadi tauladan bagi siswa siswi lainnya. “saya berharap pengurs yang baru dapat melanjutkan kegiatan yang sudah berjalan, dan melakukan onovasi dalam kegiatan OSIM selanjutnya” ungkap Khodori.
Dalam apel pelantikan OSIM yang diikuti semua siswa siswi dan dan civitas akademika berjalan dengan hikmat, pengurus OSIm baru dengan semangat mengikuti apel pada barisan tersendiri, sehingga seluruh peserta apel dapat menyaksikan wajah wajah pengurus baru OSIM dari madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 5 Banyuwangi.
Dalam periode tahun pelajaran 2019/2020 ketua OSIM jatuh pada Cahya Bintara Yuda yang mendapatkan suara terbanyak dalam pemilihan ketua OSIm secara langsung, dan diwakili oleh Claudya Sintia Bella. Dalam pemilihan ketua osim yang dilakukan pada kamis 05 september 2019. Yuda (panggilan akrabnya) menyapaikan bahwa dengan terpilihnya pengurus yang baru, dia sebagai osim ingin lebih memajukan kegiatan siswa siswi MTsN 5 “dengan semua kegiatan ekstra yang ada akan lebih diaktifkan kembali terutama yang tidak aktif” ungkapnya ,sselain itu juga akan lebih memajukan lagi kegiatan2 yg ada dalam Madrasah diluar kegiatan inti OSIM seperti halnya kegiatan solat dhuha dan sholat dhuhur berjamaah yg sdah dlakukan sejk lama.
Kepala MTsN 5 Banyuwani dalam sambutannya menghimbau pada OSIM baru agar lebih kreatif dan aktif dalam semua sektor kegiatan yg sudah ada agar semua kegiatan lebih baik lagi “saya yakin bahwa semakin tahun kegiatan OSIM semakin bervariatif dan semakin baik” ungkapnmya.(Wulan)



Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jaga kesopanan dalam komentar

 
Support : Copyright © 2020. Warta Blambangan - Semua Hak Dilindungi
Modifiksi Template Warta Blambangan
Proudly powered by Syafaat Masuk Blog